DaerahHead Line NewsNganjukPendidikan

Pelajar SMP Negeri 1 Bagor Antusias Ikuti Diklat Jurnalistik

Nganjuk, megapos.co.id – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Nganjuk, menggelar Roadshow Goes to School Diklat Jurnalistik dan Broadcast ke sejumlah Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Roadshow Jurnalistik ketujuh kali ini digelar di SMP Negeri 1 Bagor, Selasa (10/3/2020). Sebanyak 56 siswa siswi yang terdiri dari anggota OSIS dan perwakilan kelas mengikuti diklat tersebut.

Peserta diklat tampak antusias saat praktik wawancara cegat

Mereka tampak antusias mengikuti pelatihan jurnalistik. Buktinya, tak sedikit dari peserta diklat yang mengajukan pertanyaan layaknya seorang wartawan profesional saat praktik wawancara baik konferensi pers maupun wawancara cegat.

Ketua PWI Nganjuk Andik Sukaca mengaku senang melihat antusias peserta diklat. “Roadshow jurnalistik ini agenda PWI Nganjuk dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional tahun 2020,” kata Andik.

Ia berharap  dengan diklat tentang jurnalistik ini bisa memberikan pemahaman kepada peserta tentang cara menulis berita yang baik dan benar. “Mudaha-mudahan, setelah kegiatan diklat ini, ke depan, adik-adik bisa mengembangkan ilmu jurnalistik dalam pembuatan majalah sekolah ,” katanya lagi.

Selain diklat jurnalistik, lanjut Andik, dalam rangka memperingati HPN tahun 2020, PWI Nganjuk juga mengagendakan sejumlah kegiatan, diantaranya yaitu tanggal 4 Maret 2020 diadakan kegiatan seleksi lomba catur tingkat SD Turnamen PWI Cup III Tahun 2020 Jatim Open se Provinsi Jawa Timur dan bakti sosial bekerjasama dengan PWI Jatim di RSUD Nganjuk tanggal 29 Februari 2020 yang lalu.

Sementara itu, Kepala SMP Negeri 1 Bagor, Suhardi SPd mengatakan pihaknya berterima kasih dan mengapresiasi kegiatan yang dimotori PWI Nganjuk ini.

Menurutnya, pelatihan jurnalistik ini bisa menjadi dasar bagi anak didiknya untuk giat menulis. “Harapan saya, ilmu yang didapat hari ini bisa dikembangkan untuk kegiatan jurnalistik yang ada di SMP Negeri 1 Bagor, ” katanya.

Ia juga berharap, anak didiknya bisa mengimplementasikan materi yang disampaikan narasumber ini untuk mendukung dan menyempurnakan tabloid sekolah. “Sehingga harapannya, dengan ilmu yang kita peroleh hari bisa menjadikan majalah sekolah kita lebih baik,” pungkasnya.

Reporter : Jumiati