72 KPM Desa Kalangbret Terima Dana BLT-DD 3 Bulan Sekaligus
Tulungagung, megapos.co.id – Sejumlah 72 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) warga Desa Kalangbret, Kecamatan Kauman, Tulungagung, menerima dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahun anggaran 2022 bertempat di aula pertemuan kantor Balai Desa Kalangbret, Rabu (6/4/2022)
Pemerintah Desa Kalangbret menyalurkan BLT DD tahun 2022 kepada 72 KPM dan tiap-tiap KPM menerima dana sebesar Rp 300 ribu per bulannya.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Desa (Kades) Kalangbret, Ngatwandi sesaat seusai acara berlangsung saat berada di lokasi.
“Di Desa Kalangbret sendiri tercatat ada 72 KPM penerima BLT DD. Per KPM menerima dana sebesar Rp 300 ribu dan diterimakan langsung tunai,” ujarnya.
Lebih lanjut, Ngatwandi menambahkan penyaluran BLT DD tersebut dirapel 3 bulan sekaligus yaitu untuk bulan April, Mei dan Juni 2022 dengan total dana sebesar Rp 900 ribu per KPM yang diterimakan langsung tunai dan di juga disaksikan oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat.
“Disaksikan juga Babinsa dan Bhabinkamtibmas, penyaluran BLT DD tahun anggaran 2022 untuk tiga bulan ke depan, jadi disalurkan untuk bulan April Mei dan Juni. Totalnya dalam tiga bulan, per KPM mendapat Rp. 900 ribu,” imbuhnya.
Diharapkannya, dengan disalurkan dana BLT DD tersebut untuk membantu membantu meringankan beban ekonomi warga yang kurang mampu di tengah pandemi yang masih belum berakhir ini.
“Semoga masyarakat kami bisa terbantu dengan bantuan ini di tengah pandemi dan menyiapkan kebutuhan di tengah bulan puasa,” harapnya.
Ngatwandi juga berharap, agar para KPM bisa memanfaatkan dana bantuan dengan baik yaitu untuk belanja dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.
“Karena bantuan ini rutin, diharapkan jangan sampai disalahgunakan untuk belanja hal hal yang tidak perlu. Mudah-mudahan para KPM bisa memanfaatkan dengan baik,” pungkasnya.
Reporter : Sudarwanto