Program BKKD, Pemdes Sundul Bangun Talud
Magetan, megapos.co.id – Bantuan Khusus Keuangan Desa atau BKKD merupakan salah satu program yang diusulkan saat Musrenbang di tingkat desa kecamatan maupun kabupaten yang sangat membantu sekali bagi pemdes atau pemerintah desa di samping pengelolaan anggaran desa atau DD.
Di sini bisa terlihat bentuk fisik pembangunan talud jalan desa yang ada di Desa Sundul Kecamatan Parang Kabupaten Magetan tersebut, akan dikerjakan oleh penduduk warga setempat.
Kepala Desa Sundul, Sunar mengatakan, jika dilihat atapun dicermati lokasi pekerjaan tersebut sebenarnya sangat potensi sekali jika aset desa tersebut bisa tertata dan dikelola dengan baik sehingga akan mewujudkan sebuah desa menarik yang menyajikan keindahan alam di sekitar.
“Fasilitas fisik yang dibangun ini, berupa pekerjaan talud penahan tanah agar tidak longsor dengan menggunakan bahan material berupa pasir, batu juga semen yang sedang dikerjakan namun belum selesai,” terang Sunar.
Diketahui, pengerjaannya, tetap diawasi oleh semua warga setempat termasuk kepala desa yang hampir tiap hari melihat warganya yang sedang bekerja di lokasi tersebut.
“Memang saat ini program pembangunan yang ada di desa hanya bisa mengerjakan pembangunan dengan 20 persen anggaran dana yang sebagian sudah diplot sesuai fungsi dan kegunaannya yaitu 40 persen untuk bantuan langsung tunai atau BLT, 8 persen untuk penanganan Covid-19 dan 20 persen untuk ketahanan pangan yang digunakan untuk pembangunan saluran pertanian,” jelasnya.
“Jika pada tahun 2023 ini, pembangunan yang ada di Desa Sundul terutama menggunakan anggaran APBN, khusus dana desa atau DD ini tidak bisa seefisien mungkin yang sudah jelas penggunaan anggaran tersebut diambil 40 prrseb untuk bantuan langung tunai atau BLT,” imbuhnya.
Dengan BKKD, kata Sunar, pihaknya sangat terbantu dengan meneruskan program pembangunan tersebut untuk menpercepat program pembangunan yang ada di Desa Sundul khususnya desa yang mendapat bantuan BKKD tersebut.
Ia berharap, ke depan, di tahun 2023, kondisi akan bisa stabil dan paling tidak program pembangunan yang ada di Desa Sundul akan segara tetap berjalan sesuai harapan masyarakat khususnya fasilitas pembangunan yang ada di desa akan tetap berlanjut agar warga desa setempat bisa merasakan hasil pembangunan.( adv/ari)