DaerahHead Line NewsNganjukPolitik & Pemerintahan

Usai Deklarasi, Marhaen – Handy Langsung Daftar ke KPU Nganjuk

Nganjuk, megapos.co.id – Ribuan kader dan simpatisan dari gabungan partai politik tumpah ruah menghadiri Deklarasi Marhaen – Handy di GOR Bung Karno, Kelurahan Begadung, Kecamatan/ Kabupaten Nganjuk, Rabu (28/8/2024) 

Kedatangan mereka untuk mengantarkan Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk Tahun 2024, Marhaen Djumadi – Trihandy Cahyo Saputro, untuk mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Nganjuk.

Deklarasi Marhaen – Handy di GOR Bung Karno, Kelurahan Begadung, Kecamatan/ Kabupaten Nganjuk

Diketahui, KPU Kabupaten Nganjuk menggelar Tahapan Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk Tahun 2024 pada 27-29 Agustus 2024, di kantor KPU Kabupaten Nganjuk.

Pada hari kedua ini, Gabungan Partai Politik PDI Perjuangan, Partai Demokrat, PKS, PKN, Partai Garuda, Partai Ummat dan Partai Bulan Bintang mendaftarkan Marhaen – Handy sebagai Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk Tahun 2024.

Gabungan Partai Politik Pengusul dan Bakal Pasangan Calon disambut oleh Sekretaris KPU Nganjuk Kristanto, dan diterima oleh Ketua KPU Nganjuk Arfi Musthofa, Anggota KPU Nganjuk Romza, Achmad Zam Zami, Yusuf Setyawan dan Nanang Wahyudi, serta disaksikan oleh Bawaslu Kabupaten Nganjuk.

Dalam kesempatannya, Marhaen Djumadi yang didampingi Handy Cahyo Saputro menyampaikan terima kasih yang mendalam kepada pimpinan partai politik, tokoh masyarakat serta seluruh warga Kabupaten Nganjuk yang telah memberikan dukungan penuh terhadap pencalonannya sebagai pemimpin daerah.

“Dukungan kalian adalah kekuatan kami untuk membangun Nganjuk yang lebih baik,” tambahnya.

Marhaen juga menyatakan bahwa, ia dan pasangannya, Handy Cahyo Saputro sepakat akan melayani masyarakat Kabupaten Nganjuk.

“Mari kita bersama-sama masyarakat untuk membangun Kabupaten Nganjuk. Tuanku adalah rakyatku. Kami berdua sepakat melayani masyarakat lima tahun ke depan,” tegasnya.

Selanjutnya, Ketua KPU Kabupaten Nganjuk Arfi Musthofa mengungkapkan, sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan bahwa pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati telah dibuka sejak tanggal 27-29 Agustus.

“Bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, Bapak Marhaen dan Mas Handy merupakan paslon kedua yang sudah mendaftar, berkas yang kami terima selanjutnya akan kami verifikasi,” tukas Ketua KPU Kabupaten Nganjuk. (Jt)