Peringati Hari Kesehatan Nasional ke-60, RSD Kertosono Gelar Senam Pagi
Nganjuk, megapos.co.id – Untuk memeriahkan peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-60 Tahun 2024, Rumah Sakit Daerah (RSD) Kertosono, Kabupaten Nganjuk mengadakan kegiatan senam pagi.
Kegiatan dilaksanakan di halaman depan Gedung A RSD Kertosono, Jumat (15/11/2024).
Pejabat struktural serta seluruh civitas hospitalia RSD Kertosono turut mengikuti dan memeriahkan kegiatan senam pagi yang dilaksanakan mulai pukul 06.30 ini.
Direktur RSUD Kertosono, dr. Suharyono Sp.PD mengatakan, senam pagi ini dapat menjadi kegiatan yang menyenangkan dan mempererat kekompakan dan kerjasama antar pegawai RSD Kertosono.
“Senam pagi memiliki berbagai tujuan, diantaranya untuk menjaga kebugaran jasmani, melatih otot-otot tubuh, melancarkan peredaran darah, meningkatkan daya ingat dan konsentrasi, mengurangi stress, meningkatkan imunitas, menjaga fungsi otak, melatih system pernafasan, dan memberikan jeda bagi otak untuk refresh sejenak,” terangnya.
Dalam kesempatannya, Direktur RSUD Kertosono, Suharyono mengucapkan Selamat Hari Kesehatan Nasional ke-60 tahun 2024.
“Dengan mengusung tema ‘Gerak Bersama, Sehat Bersama’, HKN menjadi momentum penting bagi kita semua untuk bergerak dan bekerja bersama, demi mencapai masa depan yang lebih sehat,” katanya.
“Mari kita jaga kesehatan bersama melalui aktivitas yang sehat dan pola hidup yang lebih baik,” pungkasnya. (Jt)