Bangun Saluran Drainase Gunakan Dana Desa, Upaya Pemdes Kates Wujudkan Harapan Warga
Tulungagung, megapos co.id – Pemerintah Desa Kates, Kecamatan Kauman Kabupaten Tulungagung berupaya wujudkan harapan warganya untuk membangun saluran drainase untuk mencegah terjadinya genangan air ketika musim penghujan tiba.
Pembangunan drainase di tengah perkampungan RT 1/2 tersebut, bersumber dari Dana Desa (DD) tahun 2024.
Kepala Desa (Kades) Kates Suyanto saat meninjau lokasi proyek mengatakan, pembangunan drainase menggunakan anggaran DD tahun 2024 dan ini memang menjadi usulan warganya.
”Sesuai usulan warga, memang kami dulukan pembangunan drainase guna antisipasi genangan air di pemukiman ketika musim musim penghujan tiba,” ujarnya, Selasa (4/6/2024).
Dia menyebut, pembangunan drainase bisa menyelesaikan persoalan di desanya di mana untuk kelancaran saluran air di permukiman penduduk.
”Ini memang menjadi persoalan, sehingga perlu dibangun drainase,” ungkapnya.
Lebih lanjut Suyanto menyampaikan, bahwa pembangunan saluran air ini bertujuan untuk mencegah adanya genangan air ketika waktu musim hujan tiba. Sehingga lingkungan bisa bersih dan jauh dari penyakit.
“Di sisi lain memang menjadi prioritas kita bangun mengingat manfaatnya untuk menjadikan lingkungan menjadi bersih,” lanjutnya.
Dirinya berharap, saat infrastruktur telah terbangun nanti, masyarakat bisa ikut berpartisipasi untuk selalu menjaga dan merawat dengan cara tidak membuang sampah sembarangan, terutama di dalam saluran air.
”Kami berharap program pembangunan yang ada nanti bisa bermanfaat untuk masyarakat,” pungkasnya. (Sdr)