Pelantikan Pengurus OSIS SMP Negeri 1 Kedungwaru Berlangsung Khidmat
Tulungagung, megapos.coid – Upacara Pelantikan Pengurus OSIS SMP Negeri 1 Kedungwaru Kabupaten Tulungagung masa bakti 2021 – 2022 berjalan dengan khidmat dan sangat bermakna.
Upacara yang dimulai tepat pukul 08.00 WIB berjalan lancar dan tertib. Dihadiri oleh 10 guru dan staf tata usaha serta 27 perwakilan dari masing- masing kelas.
Sebagai peserta upacara adalah para peserta didik kelas VIII yang kebetulan masuk sekolah tatap muka terbatas, tentunya dengan memperhatikan protokol kesehatan yang ketat.
Meski di tengah pandemi Covid – 19 ini, regenerasi kepengurusan OSIS SMP Negeri 1 Kedungwaru Kabupaten Tulungagung tetap berlangsung sebagai bagian dari program kerja Bidang Kesiswaan.
Kegiatan tersebut rutin diselenggarkan setiap tahun.
Kepala SMP Negeri 1 Kedungwaru, Dr Sri Wahyuni M.Pd melalui Waka Humas Agustri Silaning Utami mengatakan bahwa tujuan regenerasi dalam OSIS sebagai estafet kepemimpinan dalam organisasi mengingat pengurus sebelumnya sudah menginjak kelas IX yang sebentar lagi akan meninggalkan adik kelasnya, dengan berpindahnya estafet kepengurusan menjadi sarana pengurus OSIS kelas VIII agar bisa menjadi generasi penerusnya.
“Bahwa selain dalam kepengurusan yang baru pun merekrut anggota siswa kelas VII yang notabene belum memahami sistem organisasi OSIS, dengan demikian pengurus barupun dalam menjalankan tugas dan program kerjanya tetap sambil memonitor adik kelasnya untuk dapat memahami dan menjalankan program kerja yang ada pada organisasi,”ucapnya, Sabtu (16/10/2021) pagi.
Upacara pelantikan yang berlangsung kurang dari 20 menit dipimpin oleh Dr Sri Wahyuni, M.Pd selaku kepala sekolah.
Dalam sambutannya, Sri Wahyuni menyampaikan kepada pengurus OSIS yang baru untuk menjadi pengurus yang dapat membawa nama harum organisasi dan sekolah.
“Saya berpesan kepada seluruh peserta upacara, bahwa memasuki zaman yang serba digital seperti sekarang ini, kita harus mempersiapkan dan meningkatkan kemampuan diri. Agar kita dapat bersaing dengan bangsa lain. Kemampuan digital harus dikuasi agar kita tidak tertinggal. Bagi para peserta didik harus memanfaatkan kemajuan digital sebagai peningkatan prestasi dan kemampuan diri,” pesannya.
Diketahui, sebelum sambutan kepala sekolah melantik pengurus terpilih. Suasana menjadi bertambah khidmat dan haru saat pembacaan sumpah dan janji sembari memegang bendera merah putih.
OSIS SMP Negeri 1 Kedungwaru memiliki banyak kegiatan. Antara lain Pramuka, Paskibra, Olahraga, Seni, keagamaan dan yang lainnya. Prestasi yang diraihpun sudah sangat banyak dan membanggakan sekolah ini. (Adv/A/S)