Tiga Pilar PDI Perjuangan Gotong Royong Peduli Sesama
Nganjuk, megapos.co.id – Tiga pilar kader PDI Perjuangan yaitu eksekutif, legislatif dan struktur partai gotong royong memberikan santunan untuk anak yatim, piatu dan renovasi musala serta bingkisan untuk warga kurang mampu.
Penyerahan santunan dilaksanakan di Desa
Duren Kecamatan Sawahan, Jumat (8/10/2021). Rombongan disambut langsung Pengurus Anak Cabang (PAC) Sawahan beserta pengurus Ranting Desa Duren.
Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi yang juga kader PDI Perjuangan mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada DPC PDI Perjuangan Kabupaten Nganjuk yang telah bergotong royong untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat.
“Saya secara pribadi maupun Pemerintahan Kabupaten Nganjuk mengucapkan terima kasih kepada Mas Tatit Ketua DPC PDI Perjuangan serta Mas Ida Bagus Nugroho atas kepeduliannya kepada masyarakat Desa Duren,” kata Kang Marhaen sapaan akrab Plt Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi.
Kang Marhaen juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat dan kader PDI Perjuangan yang hadir dan membantu di setiap hari Jumat dalam program Jumat Barokah.
Sementara Itu, anggota DPRD Provinsi Jawa Timur Fraksi PDI Perjuangan, Ida Bagus Nugroho mengatakan gotong royong tiga pilar di Nganjuk sangat bagus.
“Kegiatan yang seperti inilah yang diharapkan partai untuk selalu hadir di tengah rakyat, turun ke masyarakat mendengarkan masukan dilanjutkan dengan koordinasi langsung ambil tindakan,” tandas Bagus yang juga Wakabid DPD PDI Perjuangan Jawa Timur.
Tatit Heru Tjahjono Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Nganjuk yang merupakan penggagas kegiatan Jumat Barokah ini menambahkan, dengan kegiatan Jumat Barokah ini, tidak hanya dengan bagi-bagi bingkisan maupun santunan anak yatim, tapi juga merenovasi musala yang ada di Desa Duren ini.
“Dalam hal seperti ini, kita akan selalu mendengarkan keluhan masyarakat lalu kita dikoordinasikan dan lansung kita lakukan,” pungkas Tatit yang juga Ketua DPRD Kabupaten Nganjuk.
Reporter : Jumiati