DaerahHead Line NewsNganjukPolitik & Pemerintahan

Ketua DPRD Nganjuk Hadiri Musrenbang RKPD 2023 Kabupaten Nganjuk

Nganjuk, megapos.co.id – Ketua DPRD Kabupaten Nganjuk Tatit Heru Tjahjono menghadiri acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten Nganjuk tahun 2022 dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2023 di Pendopo Kabupaten Nganjuk, Rabu (16/3/2022).

Tatit hadir bersama Wakil Ketua dan anggota DPRD Kabupaten Nganjuk.

Selain itu, musrenbang diikuti oleh peserta terdiri dari instansi vertikal di kabupaten Nganjuk, organisasi perangkat daerah se kabupaten Nganjuk dan anggota DPRD Kabupaten Nganjuk.

Lalu, Camat beserta delegasi kecamatan, LSM, Ormas, organisasi profesi, organisasi pemuda, organisasi wanita, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda.
Dalam Musrenbang tahun 2022 ini, Pemerintah Kabupaten Nganjuk mengambil tema “Meningkatkan kemandirian ekonomi dan kesejahteraan masyarakat dengan penguatan SDM berkualitas, potensi unggulan daerah, pembangunan infrastruktur dan reformasi birokrasi”.

Ketua DPRD Kabupaten Nganjuk, Tatit Heru Tjahjono menuturkan, kegiatan Musrenbang yang biasa dilakukan ini diharapkan tidak hanya menjadi rutinitas dan formalitas semata.

“Semoga kegiatan ini bisa membawa Nganjuk menjadi lebih baik lagi, dan tentunya bisa membuat masyarakat lebih sejahtera,”urainya.

Tatit menambahkan, usulan yang tercatat pada SIPD (Sistem Informasi Pembangunan Daerah) melalui reses (komunikasi dua arah antara legislatif dengan konstituen melalui kunjungan kerja secara berkala) yakni sebanyak 1.250 usulan.

“Sedangkan hasil Musrenbang yang tercatat di tingkat kecamatan terdapat 714 usulan, yang terdiri dari aspirasi masyarakat, kepala desa dan kepala kelurahan,” jelas Tatit.

Di kesempatan yang sama, Plt Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi menyampaiman, Pemkab Nganjuk memiliki 14 program unggulan yang dituangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Nganjuk.

“Oleh karena itu, 14 program unggulan ini harus masuk di tiga prioritas pembangunan karena hal ini merupakan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk saat kampanye,” tegas Kang Marhaen.

14 program unggulan tersebut yaitu peningkatan insfrastruktur jalan, peningkatan profesional dan birokrasi inovatif bersih tanpa korupsi, pengentasan kemiskinan dan pengangguran, peningkatan akses kualitas pendidikan, penguatan pendidikan diniah, peningkatan layanan kesehatan dan menjadikan Kabupaten Nganjuk sebagai destinasi wisata.

“Lalu, optimalisasi dan revitalisasi pasar tradisional, menjadikan Kabupaten Nganjuk sebagai agropolitan, mewujudkan Kabupaten Nganjuk layak anak dan reponsif gender, melestarikan seni budaya dan kearifan lokal, revitalisasi di bidang pertanian dan peternakan, pengembangan dan pemberdayaan ekonomi kreatif serta pengembangan jejaring  antar daerah kabupaten/ kota, provinsi dan pusat serta masyarakat di perantauan,” tandasnya. 

Editor : Jumiati