DaerahHead Line NewsNganjukPolitik & Pemerintahan

RSD Nganjuk Komitmen Tingkatkan Mutu dan Kualitas Layanan Kesehatan

Nganjuk, megapos.co.id – Untuk memberikan layanan kesehatan yang prima, Rumah Sakit Daerah (RSD) Nganjuk komitmen meningkatkan mutu dan kualitas layanan kesehatan.

Hal ini seperti disampaikan Direktur utama (Dirut) RSD Nganjuk, dr Tien Farida Yani dalam acara ‘Sarasehan Pengembangan Pelayanan RSD’ bersama jajaran eksekutif dan legislatif Kabupaten Nganjuk, di Ruang Rapat Utama Lantai II RSD Nganjuk, Jumat (14/07/2023)

Menurut dr Tien, sarasehan ini dimaksudkan untuk meningkatkan kualitas dan mutu pelayanan kesehatan RSD kepada masyarakat.

“Sarasehan pengembangan RSD ini selaras dengan visi misi program bapak Bupati Nganjuk. Yakni, menjadikan RSD Nganjuk menjadi Rumah Sakit pilihan terbaik dalam memberikan pelayanan kesehatan,” terangnya.

Suasana Sarasehan Pengembangan Pelayanan RSD bersama jajaran eksekutif dan legislatif Kabupaten Nganjuk, di Ruang Rapat Utama Lantai II RSD Nganjuk

Selain itu, kata dr Tien, juga meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang profesional dan berhati nurati serta mengembangkan pendidikan, pelatihan dan penelitian kesehatan yang bermutu sebagai penunjang pelayanan prima di RSD Nganjuk.

“Hari ini kita membahas pengembangan pelayanan RSD Nganjuk. Harapannya ke depan, tingkat pelayanan RSD Nganjuk bisa lebih optimal dan masyarakat bisa merasakan manfaatnya,” tukasnya.

dr Tien menyebut ada empat poin yang menjadi PRnya. Yakni masalah SDM, sarana dan prasarana, finansial dan pelayanan.

dr Tien berharap ke depan pihaknya dapat terus meningkatkan kapasitas SDM-nya melalui berbagai pelatihan dan pendidikan.

Kemudian bisa melengkapi sarana dan prasarana alat kesehatan yang mumpuni yang didukung dengan anggaran dari pusat. Sehingga layanan kesehatan RSD bisa optimal.

“Ini, tentunya harapan kita semua. Menjadikan RSD Nganjuk yang memberikan layanan kesehatan yang prima dan berdaya saing dengan RSD lainnya,” ungkapnya. (Adv/End)