DaerahHead Line NewsPolitik & Pemerintahan

Mas Wabup Syah Ikuti Nyadran di Makam Mbah Kawak

 Trenggalek, megapos.co.id – Wakil Bupati Trenggalek Syah M Natanegara mengikuti prosesi adat nyadran di Makam Mbah Kawak, Kamis (27/7) di Kelurahan Ngantru Kabupaten Trenggalek.

Prosesi nyadran diawali dengan kirab yang dimulai dari Pendhapa Manggala Praja Nugraha menuju makam Mbah Kawak di Kelurahan Ngantru.

Setibanya di lokasi makam, rombongan peserta kirab melanjutkan prosesi dengan menyatukan air yang diambil dari berbagai sumber mata air. Hal ini memiliki makna kejernihan dalam berpikir dan kesucian batin.

Eyang Kawak atau Mbah Kawak sendiri diyakini dan dikenal masyarakat sebagai tokoh yang membuka kawasan Trenggalek yang dulunya adalah hutan belantara.

Tak hanya itu, Mbah Kawak juga disebut sebagai tokoh syiar Islam pertama yang ada di Kabupaten Trenggalek di masanya.

Mas Wabup Syah berharap masyarakat bisa terus menjaga khasanah tradisi adat Nyadran di Makam Mbah Kawak ini.

“Harapannya agar masyarakat, utamanya anak didik dan penerus bangsa di Trenggalek bisa terus mengingat dan meneruskan perjuangan Mbah Kawak di masa yang akan datang,” harapnya. (Sdr/Kom)