DaerahHead Line NewsPasuruanPolitik & Pemerintahan

Bacabup Pasuruan 2024 Gunakan Hak Pilihnya pada Pemilu 2024 di TPS 19 Jatiarjo

Pasuruan, megapos.co.id – Bakal Calon Bupati (Bacabup) Pasuruan, H Hamzah Pujiono atau biasa disebut Gus Ham menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 19 Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, pada Rabu (14/2/2024).

Pantauan media di lokasi, Gus Ham bersama putri pertamanya, Selly Rumzatul Inayah yang juga salah satu caleg DPRD Kabupaten Pasuruan di dapil 6 datang ke TPS sekitar pukul 12.00 Wib.

Gus Ham yang merupakan salah satu kandidat Bacabup Pasuruan 2024 ini, merahasiakan siapa saja yang dicoblos di Pemilu 2024. “Rahasia dong,” ucap Gus Ham menjawab wartawan seusai mencoblos.

Sementara capres-cawapres yang dijagokannya, yakni nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Gus Ham berpesan kepada warga Kabupaten Pasuruan agar mendatangi TPS untuk memberikan hak politiknya. Sebab pemilu hanya digelar satu kali dalam lima tahun.

“Kami juga meminta semua pihak agar sama-sama menjaga situasi kondusif daerah saat pencoblosan hingga selesai perhitungan surat suara,” harap Gus Ham.(Red).