Daerah Terdampak Longsor dan Banjir jadi Sasaran Reses Ida Bagus Nugroho
Nganjuk, megapos.coo.id – Di Daerah terdampak akibat bencana tanah longsor Selopuro yang masuk wilayah Kecamatan Ngetos dan banjir bandang yang terjadi di beberapa desa yang masuk wilayah kecamatan Berbek yang ada di Kabupaten Nganjuk menjadi sasaran utama Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur, Ida Bagus Nugroho, SH dalam melaksanakan reses periode pertama tahun 2021.
Reses tersebut digelar di Desa Suru Kecamatan Ngetos serta di Desa Kacangan Kecamatan Berbek Kabupaten Nganjuk pada Kamis (4/3/2021).
Anggota DPR Provinsi Jawa Timur, Ida Bagus Nugroho SH mengawali pembukaannya, mengingatkan pada struktural PDI Perjuangan yang hadir terkait 10 perintah partai.
“Saya tegaskan dan ingatkan 10 perintah partai untuk mengabdi kepada rakyat. Melaksanakan perintah ideologi, kebhinekaan, kemanusiaan, anak-anak, perempuan, infrastruktur, ekonomi, keagamaan, birokrasi dan urusan-urusan yang berkaitan dengan lingkungan hidup. Kalau bisa menjalankan sepuluh perintah partai insya Allah masyarakat senang,” tegasnya.
Ida Bagus yang juga menjabat Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim ini pun menceritakan pengalaman selama perjalanan menuju Balai Desa Suru Kecamatan Ngetos dimana banyak jalan yang perlu perbaikan.
Menurut Ida Bagus, pihaknya akan mengusahakan untuk membantu perbaikan infrastruktur jalan di Kecamatan Ngetos dan Kecamatan Berbek.
“Saya dalam perjalanan menyusuri jalan menuju kesini sudah merasakan jalan yang perlu perawatan. Ini akan kami sampaikan kepada Pemerintah Propinsi Jawa Timur dan tidak hanya infrastruktur saja masih banyak yang perlu untuk diperhatikan Kita akan melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya,” ujar Ida Bagus yang juga Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Propinsi Jawa Timur.
“Apabila anggaran Pemkab Nganjuk tidak mencukupi, kita akan usulkan untuk memakai dana dari APBD Pemerintah Provinsi,” tandasnya.
Selain itu, lanjut Bagus, pihaknya juga akan memperjuangkan keingan masyarakat Nganjuk dalam rangka membantu perbaikan jalan yang belum tercover oleh Pemerintah Kabupaten Nganjuk.
“Tugas saya serap aspirasi semacam ini, nanti semisal jalan poros Desa jenengan bermasalah nanti akan saya bantu dari dana APBD Jawa Timur. Disitu kita akan bantu perbaikan jalan antar Desa antar kecamatan,” pungkas Ida Bagus.
Reporter : Wahyu Endyk