Kunjungi Stand, Bupati Apresiasi Hidroponik SMKN 1 Gondang
Nganjuk, megapos.co.id – Pelaksanaan pameran dalam rangka peringatan Hari Krida Pertanian Ke-47 yang digelar di halaman Dinas Pertanian Kabupaten Nganjuk, Rabu (18/9) berlangsung semarak. Acara tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Nganjuk, H Novi Rahman Hidayat SSos MM.
Suatu kebanggaan dan penghargaan tersendiri bagi stand SMK Negeri 1 Gondang yang telah dikunjungi oleh Bupati Novi.
Tidak hanya mengunjungi stand SMKN 1 Gondang, Mas Novi sapaan akrab Bupati Novi juga memberikan dukungan terhadap produk dan hasil karya siswa siswi SMKN 1 Gondang yang ditampilkan di stand.
“Hasil karya adik-adik SMKN 1 Gondang perlu kita apresiasi, salah satunya budidaya tanaman dengan memanfaatkan air tanpa menggunakan tanah atau hidroponik. Ke depan, saya ingin taman di area Peringgitan Pendopo Kabupaten Nganjuk bisa ditanami tanaman hidroponik,” ungkap Mas Novi saat mengunjungi stand SMKN 1 Gondang.
Sementara itu, Sumali Kaprodi Agribisnis Tanaman Pangan dan Holtikultura (ATPH) SMKN 1 Gondang mengaku senang karena stand dikunjungi dan direspon positif oleh Bupati Nganjuk.
Diakuinya, selain hidoponik, terdapat beberapa produk pertanian dan pengolahan hasil pertanian yang dipamerkan di stand SMKN 1 Gondang, diantaranya telor, pakan ayam, susu kedelai, dan telor asin.
“Selain itu, juga ada produk benih jenis IPB3S, Infari 32, beras Jost Tenan, selada merah dan hijau, kangkung, bayam organic, sawi organic, bunga Jembel, bunga Pucuk Merah, Brokoli dan sebagainya,” pungkasnya.
Diketahui, kedatangan Mas Novi di acara pameran disambut Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Nganjuk, Judi Ernanto, SPI.MM dan Ketua DPRD Kabupaten Nganjuk, Tatit Heru Tjahjono. Usai menggunting untaian bunga sebagai tanda dibukanya acara, didampingi OPD terkait, Mas Novi tersebut langsung meninjau setiap stand pameran yang ada.
Peringatan Hari Krida Pertanian tahun ini mengambil tema “Tingkatkan Kualitas Petani Milenial dan Infrastruktur Pertanian Menuju Era Industri Pertanian 4.0”.
Dalam peringatan ini panitia menyelenggarakan pameran produk unggulan komoditi pertanian yang ada di semua Kecamatan se Kabupaten Nganjuk. Mulai produk pertanian tanaman pangan, sayuran, dan hortikultura lengkap terpajang di setiap stand pameran. Ada sekitar 38 peserta yang ikut berpartisipasi dalam peringatan hari Krida kali ini.
Editor : Jumiati