DaerahKediriPonorogo

Ratusan Kicau Mania Meriahkan HUT ke 73 Bhayangkara

Nganjuk, megapos.co.id – Ratusan kicau mania dari berbagai kota dan kabupaten di penjuru Jawa Timur memenuhi halaman parkir Stadion Anjuk Ladang Kelurahan Ploso Kecamatan/Kabupaten Nganjuk, Minggu (23/6/2019) pagi.

Mereka pada memperebutkan hadiah dan tropi dalam acara Lomba Burung Berkicau “Budak Kunari Cup III”, yang digelar dalam rangka menyambut HUT ke-73 Bhayangkara.

“Ada 32 jenis dan kelas yang diperlombakan, tentunya dengan juri independen dan profesional,” kata Bambang H, ketua panitia.

Bambang menjelaskan, dalam loma ini ada beberapa ketentuan yang harus ditaati oleh peserta. Antara lain, peserta dilarang berteriak atau bertepuk tangan, memanggil-manggil nama juri maupun nomor gantangan. “Jika dilanggar akan didiskualifikasi,” tegasnya.

Selain itu, dilarang membawa alat yang bisa mempengaruhi burung agar bisa berkicau. Penggantangan burung juga harus tepat waktu. “Keputusan juri mutlak. Komplain tidak dilayani setelah meninggalkan meja panitia,” papar Bambang.

Sementara itu, Kapolres Nganjuk AKBP Dewa Nyoman Nanta Winanta dalam sambutannya mengatakan, lomba burung berkicau ini untuk menyambut HUT ke-73 Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli 2019.

“Tujuan diadakan lomba burung berkicau ini selain untuk wadah para penghobi burung kicau, juga untuk merekatkan hubungan kekeluargaan dengan tujuan Nganjuk khususnya dan Jawa Timur umumnya tetap damai dan aman,” katanya.

Dewa berpesan, tanggalkan semua atribut, status dan identitas dalam mengikuti lomba ini, semua berkumpul menjadi satu yakni pecinta burung berkicau atau kicau mania. “Jadikan lomba burung berkicau ini untuk memupuk rasa persatuan dan kesatuan, damai Nganjuk, Jawa Timur dan Indonesia,” ungkapnya.

Sementtara itu, Taufiq asal Surabaya juara 1 kelas Cucak Ijo mengaku bangga bisa menjuarai perlombaan ini. Pasalnya, burung yang diikutkan lomba tersebut baru dibelinya.

“Terima kasih kepada panitia dan Polres Nganjuk yang telah memilih burung Cucak Ijo saya menjadi juara satu. Selamat Hari Bhayangkara semoga Polri tetap menjadi pelayan, pelindung dan pengayom rakyat Indonesia,” ujarnya. (*)

Editor : M. Hartono